Meriahkan Hari Jadi Pemkab. Barsel Gelar Turnamen Futsal Se-Kalteng Tahun 2022

Asisten II Setda Barsel Manat Simanjuntak saat membacakan sambutan Pj. Bupati Barito Selatan

Diskominfo Barsel – Buntok – Masih dalam rangka memeriahkan Hari Jadi (Harjad) Kabupaten Barito Selatan (Kab. Barsel) ke-63, Pemkab. Barsel menggelar turnamen futsal se-Kalteng, bertempat di arena futsal Sinar Buntok, Minggu (25/9/2022).

Peserta tidak hanya dari Barsel namun juga berasal dari Palangka Raya, Barito Timur, Barito Utara dan Murung Raya dengan total 32 tim.

Asisten II Setda Barsel Manat Simanjuntak saat membacakan sambutan tertulis Pj. Bupati Barsel Lisda Arriyana mengatakan, melalui turnamen futsal ini hendaknya dijadikan wadah pembinaan mentalitas generasi muda yang bebas dari narkoba serta memberikan kontribusi yang positif terhadap generasi muda, serta mampu mengembangkan budaya hidup sehat dan gemar berolahraga.

Asisten II Setda Barsel Manat Simanjuntak saat melakukan tendangan pertama sebagai tanda dimulainya Turnamen

Manat menambahkan, para pemain yang mengikuti turnamen diminta supaya menjaga sportivitas, penuh semangat dan tak gampang emosi. Para atlet diharapkan mampu menampilkan kemampuan terbaiknya. Sedangkan para wasit diminta untuk menjaga ritme, kebersamaan dan bertindak adil.

“Siapa pun yang juara nantinya, bisa menjadi atlet yang dapat mengharumkan nama daerah ditingkat Provinsi maupun Nasional,” tutupnya.

Foto bersama Asisten II Setda Barsel Manat Simanjuntak dengan Peserta Turnamen dan tamu undangan

Turut hadir Ketua KONI Barsel Ida Riani, PSSI dan sejumlah Kepala SOPD lingkup Pemkab. Barsel. (//pubdok//kominfobarsel//703//5ri//R1)